Pengaruh Kombinasi Aromaterapi Lavender dan Hand Massage Terhadap Perubahan Kecemasan, Tekanan Darah dan Kortisol pada Pasien Hipertensi

Rizky Asta pramesti Rini

Abstract


Anxiety is one of the psychological factors that influence hypertension. One of the non-pharmacological treatments that can be given to hypertensive patients is a combination of lavender aromatherapy and hand massage. This study aims to analyze the effect of a combination of lavender aromatherapy and hand massage on changes in anxiety, blood pressure and cortisol levels. Method: This study used a pretest-posttest with control group design. The research was conducted at the Sugio Health Center and Kedungpring Health Center, with a sample size of 34 respondents selected by purposive sampling technique, then divided into intervention groups (n = 17) and control groups (n = 17). Data on anxiety levels were collected through the filling of the HARS questionnaire, blood pressure was measured using a digital tensimeter and venous blood was taken for examination of cortisol levels. Data were analyzed using the Wilcoxon sign rank test and paired-sample t-test. For differences in anxiety, systolic blood pressure, diastolic blood pressure, MAP, and cortisol levels, the p-values were 0.004, 0.002, 0.004, 0.006, and 0.04 respectively. With all these variables being different between before and after giving a combination of lavender aromatherapy and hand massage. It can be concluded that the combination of lavender aromatherapy and hand massage can reduce the level of anxiety, blood pressure and cortisol levels in hypertensive patients.
Keywords: lavender aromatherapy; hand massage; anxiety; blood pressure

ABSTRAK

Kecemasan merupakan salah satu faktor psikologis yang mempengaruhi hipertensi. Salah satu penatalaksanaan non farmakologis yang dapat diberikan pada pasien hipertensi adalah kombinasi aromaterapi lavender dan hand massage. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh kombinasi aromaterapi lavender dan hand massage terhadap perubahan kecemasan, tekanan darah dan kadar kortisol. Metode: Penelitian ini menggunakan pretest-posttest with control group design. Penelitian ini dilakukan di Puskesmas Sugio dan Puskesmas Kedungpring, dengan ukuran sampel 34 responden yang dipilih dengan teknik purposive sampling, selanjutnya dibagi menjadi kelompok intervensi (n=17) dan kelompok kontrol (n=17). Data tingkat kecemasan dikumpulkan melalui pengisian kuesioner HARS, tekanan darah diukur menggunakan tensimeter digital dan darah vena diambil untuk pemeriksaan kadar kortisol. Data dianalisis dengan menggunakan Wilcoxon sign rank test dan paired-sample t-test. Untuk perbedaan kecemasan, tekanan darah sistolik, tekanan darah diastolik, MAP, dan kadar kortisol didapatkan p-value masing-masing adalah 0,004, 0,002, 0,004, 0,006 dan 0,04. Dengan dengan ada perbedaan seluruh variabel tersebut antara sebelum dan sesudah pemberian kombinasi aromaterapi lavender dan hand massage. Dapat disimpulkan bahwa pemberian kombinasi aromaterapi lavender dan hand massage dapat menurunkan tingkat kecemasan, tekanan darah dan kadar kortisol pasien hipertensi.
Kata kunci: aromaterapi lavender; hand massage; kecemasan; tekanan darah

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.33846/sf11217

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.

___________________________________________________________________________________________________________________________________

Jurnal Penelitian Kesehatan SUARA FORIKES (Journal of Health Research FORIKES VOICE), e-ISSN: 2502-7778, p-ISSN 2086-3098
Volume 1-6 (2010-2015) are available at http://suaraforikes.webs.com)
+6282132259611 (phone and WhatsApp)

___________________________________________________________________________________________________________________________________