Indeks Massa Tubuh dan Kebugaran Kardiovaskuler Atlet Bola Voli di Pusat Latihan Atlet Daerah Sleman

Syamsuryadin Syamsuryadin, Suharjana Suharjana, Rachmah Laksmi Ambardini

Abstract


The Covid-19 pandemic has had a negative impact on all sectors, including athletes. Since the Covid-19 pandemic in Indonesia, all activities have been subject to restrictions. The rules of working from home, studying from home and closing some public facilities make all aspects difficult to do. The athlete's training center is also one of the places that are negatively affected. Of course this will have an impact on the decrease in achievement of athletes due to changes in physical activity, body mass index and cardiovascular fitness levels. This study aims to determine the correlation between Body Mass Index and the cardiovascular fitness level of volleyball athletes during the Covid-19 pandemic at the Sleman Athlete Training Center, Yogyakarta Special Region, Indonesia. This study was an observational study with a cross-sectional design at the Sleman Regional Athlete Training Center which was conducted in September 2021. The sample size was 40 athletes consisting of 20 male athletes and 20 female athletes. Cardiovascular fitness level was measured using a multistage fitness test. Data were analyzed using Chi-square test to see the relationship between body mass index and cardiovascular fitness level. The results showed that there was no relationship between body mass index and cardiovascular fitness level of volleyball athletes at the Sleman Athlete Training Center with p = 0.484.

Keywords: Body Mass Index; cardiovascular fitness; volleyball athlete

 

ABSTRAK

 

Pandemi Covid-19 membawa dampak negatif ke segala sektor, tak terkecuali atlet. Semenjak pandemi Covid-19 di Indonesia, semua kegiatan mengalami pembatasan. Aturan bekerja dari rumah, belajar dari rumah dan penutupan beberapa fasilitas umum membuat segala aspek menjadi berat untuk dilakukan. Pusat latihan atlet juga menjadi salah satu tempat yang terkena dampak negatif tersebut. Tentu hal ini akan berdampak pada penurunan prestasi dari atlet dikarenakan adanya perubahan aktivitas fisik, indeks massa tubuh dan tingkat kebugaran kardiovaskuler. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui korelasi antara Indeks Masa Tubuh dengan tingkat kebugaran kardiovaskuler atlet bola voli selama pandemi Covid-19 di Pusat Latihan Atlet Daerah Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, Indonesia. Penelitian ini merupakan penelitian obervasional dengan desain cross-sectional di Pusat Latihan Atlet Daerah Sleman yang dilakukan pada bulan September 2021. Besar sampel adalah 40 atlet yang terdiri dari 20 atlet laki-laki dan 20 atlet perempuan. Tingkat kebugaran kardiovaskuler diukur menggunakan multistage fitness test. Data dianalisis menggunakan uji Chi-square untuk melihat adanya hubungan antara indeks massa tubuh dengan tingkat kebugaran kardiovaskuler. Hasil penelitian menunjukkan tidak ada hubungan antara indeks massa tubuh dengan tingkat kebugaran kardiovaskuler atlet bola voli di Pusat Latihan Atlet Daerah Sleman dengan nilai p = 0,484.

Kata kunci: Indeks Massa Tubuh; kebugaran kardiovaskuler; atlet bola voli


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.33846/sf.v13i0.1963

Refbacks



Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.

___________________________________________________________________________________________________________________________________

Jurnal Penelitian Kesehatan SUARA FORIKES (Journal of Health Research FORIKES VOICE), e-ISSN: 2502-7778, p-ISSN 2086-3098
Volume 1-6 (2010-2015) are available at http://suaraforikes.webs.com)
+6282132259611 (phone and WhatsApp)

___________________________________________________________________________________________________________________________________