Shift Kerja, Masa Kerja dan Lama Merokok sebagai Determinan Kelelahan Kerja pada Pekerja Operator Alat Berat di Industri Pertambangan

Wafiq Febri Erlianti Safitri, Indri Hapsari Susilowati

Abstract


Work fatigue is one of the highest risk factors for workplace accidents and reduces work productivity. The mining industry accounts for 2.6 percent of all workplace accidents in Indonesia. This research aims to identify the risk factors for fatigue among heavy equipment operators. The research method used is descriptive analysis of the IFRC questionnaire filled out by 331 respondents with a cross-sectional research design, and chi-square statistical tests using SPSS. The results of the study show that 64.4% of respondents experience mild fatigue, while 35.6% experience severe fatigue. Subsequently, bivariate analysis was conducted, and the results show a significant relationship between work fatigue and shift work (95%, OR=1.462 – 3.720), period of work (95%, OR=2.022 – 5.202), and duration of smoking (95%, OR=2.186 – 12.778), and no significant relationship between work fatigue and age (95%, OR=0.399 – 1.475). It is concluded that the determinants of work fatigue are shift work, length of service, and duration of smoking.

Keywords: Age; period of work; shift work; smoking; work fatigue

 

ABSTRAK

 

Kelelahan kerja merupakan salah satu faktor risiko tertinggi terjadinya kecelakaan kerja dan menurunkan produktivitas kerja. Industri tambang merupakan 2,6 persen dari lokasi terjadinya kecelakaan kerja di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktor risiko kelelahan kerja pada operator alat berat. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah penerapan rancangan cross-sectional. Studi ini melibatkan 337 pekerja yang diminta untuk mengisi kuisioner IFRC. Analisis data dilakukan menggunakan uji Chi-square. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 64,4% pekerja mengalami kelelahan kerja pada tingkat ringan, sedangkan 35,6% responden mengalami kelelahan kerja pada tingkat berat. Nilai p dari hasil uji korelasi antara kelelahan kerja dengan faktor-faktor risikonya, masing-masing adalah usia = 0,425, shift kerja = 0,000, masa kerja = 0,000 dan lama merokok = 0,000. Selanjutnya disimpulkan bahwa determinan dari kelelahan kerja adalah shift kerja, masa kerja, dan lama merokok.

Kata kunci: kelelahan kerja; shift kerja; merokok; masa kerja


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.33846/sf.v14i4.4375

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.

___________________________________________________________________________________________________________________________________

Jurnal Penelitian Kesehatan SUARA FORIKES (Journal of Health Research FORIKES VOICE), e-ISSN: 2502-7778, p-ISSN 2086-3098
Volume 1-6 (2010-2015) are available at http://suaraforikes.webs.com)
+6282132259611 (phone and WhatsApp)

___________________________________________________________________________________________________________________________________