Virgin Coconut Oil (VCO) Terbukti Efektif untuk Menurunkan Derajat Diapers Rash pada Bayi

Evi Sofyan, Nyimas Heny Purwati, Anita Apriliawati, Prastowo Sidi Pramono

Abstract


 Skin disorders that often occur in infants include atopic dermatitis, seborrhea, boils, miliariasis, allergies, and inflammation in the form of skin rashes known as diaper rash. One nursing intervention that can be done is the use of virgin coconut oil. This study aimed to test the effectiveness of virgin coconut oil to reduce the degree of diaper rash in infants. This study applied a pretest and posttest with control group design. The sample was selected using a purposive sampling technique so that 36 respondents were divided into the treatment group and the control group. Diaper rash was measured through observation using the New DDS, then the data obtained were analyzed using a paired samples t-test. The results of the analysis showed that the p value for the control group and the treatment group were each less than 0.05, but there was a greater decrease in the treatment group. Based on the results of the study, it was concluded that virgin coconut oil is effective in reducing the degree of diaper rash and can be an independent nursing intervention.

Keywords: diapers rash; virgin coconut oil; infants

 

ABSTRAK

 

Gangguan kulit yang sering timbul pada bayi antara lain dermatitis atopik, seborrhea, bisul, miliariasis, alergi, dan peradangan berupa ruam kulit yang dikenal dengan diapers rash. Salah satu intervensi keperawatan yang bisa dilakukan yaitu penggunaan virgin coconut oil. Penelitian ini bertujuan untuk menguji efektivitas virgin coconut oil untuk menurunkan derajat diapers rash pada bayi. Penelitian ini menerapkan rancangan pretest and posttest with control group. Sampel dipilih dengan teknik purposive sampling sehingga didapatkan 36 responden yang di bagi kelompok perlakuan dan kelompok kontrol. Diaper rash diukur melalui observasi menggunakan New DDS, lalu data yang diperoleh dianalisis menggunakan paired samples t-test. Hasil analisis menunjukkan bahwa nilai p untuk kelompok kontrol maupun kelompok perlakuan masing-masing adalah kurang dari 0,05, namun terjadi penurunan lebih banyak pada kelompok perlakuan. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa virgin coconut oil efektif untuk menurunkan derajat diapers rash dan bisa menjadi intervensi mandiri keperawatan.

Kata kunci: diapers rash; virgin coconut oil; bayi


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.33846/sf15308

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.

___________________________________________________________________________________________________________________________________

Jurnal Penelitian Kesehatan SUARA FORIKES (Journal of Health Research FORIKES VOICE), e-ISSN: 2502-7778, p-ISSN 2086-3098
Volume 1-6 (2010-2015) are available at http://suaraforikes.webs.com)
+6282132259611 (phone and WhatsApp)

___________________________________________________________________________________________________________________________________