PENGARUH STRES, STIGMA DAN DUKUNGAN KELUARGA TERHADAP KEJADIAN REAKSI KUSTA DI RUMAH SAKIT KUSTA SUMBERGLAGAH

Aisya Ramadhona

Abstract


Meningkatnya reaksi kusta yang ditangani yaitu 6,76% di tahun 2013 meningkat menjadi 10,37% ditahun 2016 (sampai September) di Unit Rawat Inap Kusta RS Kusta Sumberglagah Mojokerto. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh stress, stigma dan dukungan keluarga terhadap kejadian reaksi kusta di RS Kusta Sumberglagah Mojokerto. Penelitian cross sectional ini dilakukan pada 13 Februari 2017 sampai 31 Maret 2017 di RS Kusta Sumberglagah. Sampel adalah 41 responden yang dipilih dengan teknik purposive sampling. Data dikumpulkan menggunakan kuesioner wawancara, lalu dianalisis menggunakan uji regresi logistik terhadap variabel stress, stigma dan dukungan keluarga. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagian besar responden dengan tingkat stress sedang pada sub variabel stress psikis (58,5%) dan stress fisik (56,1%), sedangkan pada sub variabel stress tingkah laku responden masuk kategori stress rendah (73,2 %). Dari variabel stigma, sebagian besar responden dengan tingkat stigma rendah baik itu pada perceived stigma (92,7%) maupun pada enacted stigma (70,7%), hanya pada self stigma menggambarkan bahwa cenderung pada tingkat stigma sedang (46,3%). Dari variabel dukungan keluarga, kategori dukungan sedang terbanyak terjadi pada dukungan emosional (56,1%) dan instrumental (53,7%). Sedangkan pada dukungan informasi dan dukungan spiritual yang terbanyak adalah masuk kategori dukungan tinggi yaitu 41,4% dan 56,1%. Terdapat dua variabel yang berpengaruh terhadap kejadian reaksi kusta yaitu stress tingkah laku (sig 0,039) dan dukungan emosional (sig 0,027).

Kata kunci:
Reaksi Kusta, Stress, Stigma, Dukungan Keluarga

Keywords


REAKSI KUSTA, STRESS, STIGMA, DUKUNGAN KELUARGA

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.33846/9211

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.

___________________________________________________________________________________________________________________________________

Jurnal Penelitian Kesehatan SUARA FORIKES (Journal of Health Research FORIKES VOICE), e-ISSN: 2502-7778, p-ISSN 2086-3098
Volume 1-6 (2010-2015) are available at http://suaraforikes.webs.com)
+6282132259611 (phone and WhatsApp)

___________________________________________________________________________________________________________________________________