Pengaruh Pemberian Aromaterapi Lavender Terhadap Penurunan Nyeri Dismenore

Anggy Resti Maharani, Endang Surani

Abstract


Introduction: Dysmenorrhea is pain felt by women during menstruation. Dysmenorrhea is classified into two, namely, primary dysmenorrhea and secondary dysmenorrhea. Data from the WHO in 2018 shows that the incidence of dysmenorrhea in the world is very large. Objective: This study aims to determine the effect of lavender aromatherapy method on the level of dysmenorrhea pain. Methods: This study is a national and international literature review that was searched through Google Scholar with the keywords “dysmenorrhea/dysmenorrea” AND “lavender aromatherapy/lavender aromatherapy”. Furthermore, eight articles were selected consisting of 5 international articles and 3 national articles. Results: From all articles, it is known that there is an effect of giving lavender aromatherapy to decrease the level of dysmenorrhea pain. To reduce the pain of dysmenorrhea, one of the non-pharmacological methods is by giving lavender aromatherapy with inhalation techniques. This technique can stimulate the hypothalamus to secrete enkephalins, which act as natural pain relievers and produce a feeling of relaxation.

Keywords: dysmenorrhea; teenage girl; lavender aromatherapy

 

ABSTRAK

 

Pendahuluan: Dismenore adalah nyeri yang dirasakan oleh wanita pada saat menstruasi. Dismenore digolongkan menjadi dua yaitu, dismenore primer dan dismenore sekunder. Data dari WHO pada tahun 2018 menunjukkan bahwa kejadian dismenore di dunia sangat besar. Tujuan: Studi ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode aromaterapi lavender terhadap tingkat nyeri dismenore. Metode: Studi ini merupakan literature review secara nasional maupun internasional yang ditelusuri melalui Google Scholar dengan kata kunci “dismenore/dysmenorrea” AND “aromaterapi lavender/ aromateraphy lavender”. Selanjutnya terpilih delapan artikel yang terdiri dari 5 artikel internasional dan 3 artikel nasional. Hasil: Dari semua artikel diketahui bahwa ada pengaruh pemberian aromaterapi lavender terhadap penurunan tingkat nyeri dismenore. Untuk mengurangi nyeri dismenore salah satu cara non farmakologisnya adalah dengan pemberian aromaterapi lavender dengan teknik inhalasi. Teknik ini dapat menstimulasi hipotalamus untuk mengeluarkan enkefalin yang berfungsi sebagai penghilang rasa sakit alami dan menghasilkan perasaan rileks.

Kata kunci: dismenore; remaja putri; aromaterapi lavender


Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.33846/sf13nk108

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.

___________________________________________________________________________________________________________________________________

Jurnal Penelitian Kesehatan SUARA FORIKES (Journal of Health Research FORIKES VOICE), e-ISSN: 2502-7778, p-ISSN 2086-3098
Volume 1-6 (2010-2015) are available at http://suaraforikes.webs.com)
+6282132259611 (phone and WhatsApp)

___________________________________________________________________________________________________________________________________